5 Jenis Makanan di Pinggir Jalan Sao Paulo Terkenal Lezat – São Paulo adalah kota terbesar di negara Brazil. Hal ini membuat daya tarik pariwisata São Paulo cukup besar ketimbang kota lain di Brazil. Ada banyak hal yang bisa kamu nikmati saat berlibur ke wilayah metropolitan terbesar ketujuh di dunia tersebut. Yang paling penting dan gak boleh absen ialah wisata kulinernya.

Hot dog

Berbeda dari kebanyakan hot dog yang dijual di tempat lain, hot dog khas São Paulo ini merupakan campuran dari mayonais, keju, mashed potato dan sosis. Karena isiannya yang lengkap menu ini juga biasa disajikan sebagai makanan berat. Kamu bisa menikmati hot dog khas São Paulo di berbagai sudut kota karena banyak kedai yang berjualan menu nikmat yang satu ini.

Mortadella sandwich

Jika kamu mencari menu makan siang yang lebih berisi dan mengenyangkan, mortadella sandwich adalah jawabannya. Sandwich ini menggunakan roti gandum atau roti baguette sebagai bahan utamanya. Lalu ada pula lipatan daging ham berlimpah serta lembaran keju dan saus asam segar vinaigrette di dalamnya. Street food ini mudah ditemukan di daerah São Paulo Municipal Market.

Acai

Yang terakhir ini berupa minuman wajib yang gak boleh banget ketinggalan, apa lagi kalau bukan olahan buah acai. Yap, buah kecil-kecil bewarna ungu dengan rasa segar ini pas buat dinikmati saat tengah hari bolong. Acai berasal dari wilayah utara Brazil dan dikenal dengan rasa asam manis.Pilihan olahan buah acai yang bisa kamu nikmati bisa berupa es krim, smoothies, yoghurt hingga buah segar yang langsung dijadikan topping di berbagai makanan penutup.

Coxinha

Conxinha sejenis roti goreng yang dibuat dari tepung dan ragi lalu dibalut telur dan tepung roti. Uniknya conxinha berbentuk seperti air mata atau tear drop yang membuat teksturnya bisa berbeda. Di bagian atas conxinha terasa renyah dan gurih sedangkan bawahnya lembut, bagian isian conxinha bisa berupa suwiran daging ayam atau keju yang diberi bumbu.

Tapioca

Seperti namanya street food yang banyak digemari masyarakat lokal São Paulo, Tapioca terbuat dari tepung tapioka yang dibuat menjadi crepe tipis yang sedikit krispi namun juga lembut. Adonan putih ini memiliki tekstur agak kenyal dengan isian manis seperti pisang, cokelat, parutan kelapa serta susu yang biasa disantap sebagai dessert atau isian gurih dengan telur, ham dan keju.